Jahit Kebaya Pengantin

Minggu, 06 Mei 2018

Mengenal Payet Pada Kebaya

PENGERTIAN PAYET 

Mengenal Payet 
Payet dalam kamus besar Bahasa Indonesia adalah hiasanberkelip,berbentuk bulat kecil yang di lekatkan pada baju kebaya,kain brokat ,kebaya Bordir,dan sebagainya.Bahkan saat ini sudah semakin creative ada yang menggunakan payet untk hiasan sepatu,topi atau kerudung. Sehingga semakin menarik dilihat .
Penggunaan  payet adalah untuk memberikan kesan yang indah dan menarik, sehingga menjadi pusat perhatian bagi orang yang melihatnya, dan produknya pun terlalu mewah. Harganya pun akan lebih tinggi dibandingkan dengan model yang biasa (tanpa payet).
Memasang payet adalah kegiatan memasang hiasan busana pada bagian-bagian tertentu misalnya pada pakaian bagian leher, lengan, dan pada bagian depan pakaian dengan cara memakai tusukan jelujur supaya hasil payetan tampak lebih indah, menarik dan kelihatanya pun rapih.
A. Jarum Payet
Tidak semua jarum bisa dipakai untuk memayet, karena jarum payet tidak selalu sama, tetapi berbeda seperti dari namanya, bentuknya, ukurannya bahkan Fungsinya. Jarum yang digunakan untuk memayet dengan jarum tangan yang biasa dipakai, jarum payet ini lebih kecil dan ujungnya pun lebih runcing begitu pula Fungsinya. Karena jarum runcing sangat memudahkan ketika sedan memayet
B. Benang
Tidak semua benang bisa dipakai dalam memayet busana, karena benang yang digunakan harus sesuai dengan bahan pakaian yang akan dipasang payet, apabila pakaian yang di payet teksturnya lembut, maka benang yang di gunakan teksturnya halus begitu pun sebaliknya.
Gunting Cexriz
Tidak semua gunting bisa digunakan husus untuk payet, gunting yang digunakan saat memayet “Cexriz”
Bunga Laser
Tidak semua payetan dipasang pada bunga laser, tapi bisa juga dalam bagian-bagian yang lain contohnya di bagian leher, badan, dan lain lail tergantung pada pakain yang dipasang payet
Diamond
Tidak semua pakaian dipasang Diamond karena masih banyak lagi contoh payetan, misalnya mutiara, plet Dll
Jika Anda membutuhkan jasa pemasangan payet pada kebaya silahkan dapat menghubungi mitra kebaya 0856.2429.8886.

Kamis, 08 Juni 2017

Bordir Kebaya, Jakarta selatan Bintaro, Ciledug ,BSD


Seperti terlihat gambar berikut berikut hasil bordir yang akan di tempel pada kain Brokat,biasanya setelah proses selesai pada bagian bordir bunga tersebut di tambahkan payet,agar terkesan lebih elegan dan semakin cantik.
Jika anda ingin memesan dengan model kebaya bordir tempel,silahkan anda dapat mengirimkan detail gambar atau jenis bunga yang akan di bordir berikut detail keerangan untuk di tempel pada bagian mana saja,dapat di kirimkan melalui whatsapp atau email. selanjutnya anda dapat mengirimkan kain brokat nya jika hanya di aplikasikan sampai dengan penempelan.saat itu juga kami bisa langsung buatkan surat pesanan di barengi pembayaran untuk proses produksi.

KERANCANG BORDIR KEBAYA 

Kerancang Bordir Kebaya 

Bordir merupakan hiasan diatas kain atau bahan lain yang dibuat menggunakan jarum jahit dan benang dalam berbagai variasi warna dengan tujuan untuk mempercantik tampilan kain. Pembuatan bordir dapat dilakukan menggunakan mesin bordir manual maupun mesin bordir otomatis yang dijalankan dengan program komputer dan diaplikasikan pada produk fashion pria maupun wanita seperti kebaya, baju, tas, kerudung, mukena serta berbagai perlengkapan rumah tangga seperti taplak dan gorden. 
Salah satu produk bordir yang terkenal di pasar domestik maupun internasional yaitu berupa bordir kawolu yang dihasilkan oleh para pengrajin bordir dari daerah Kawolu, Tasikmalaya, Jawa Barat. Seni membordir yang berkembang di Tasikmalaya ini banyak mendapat pengaruh dari kebudayaan cina yang kemudian mengalami penyesuaian dengan budaya setempat yang terkenal dengan karakter religiusnya.
Sejarah mencatat perkembangan bordir kawolu ini telah muncul sejak tahun 1980, dimana warga masyarakat yang bermukim di wilayah Kawolu khususnya di kelurahan Tanjung mulai disibukkan dengan kegiatan produksi bordir menggunakan mesin jahit yang dioperasikan dengan kaki. Seiring berkembangnya teknologi, pengerjaan bordir ini mulai ditingkatkan dengan menggunakan alat bantu berupa mesin bordir, untuk mempercepat waktu produksi dan membuat hasil yang lebih baik.
Kerajinan bordir karancang dari daerah Bukit Tinggi, Padang, Sumatera Barat semakin menambah keanekaragaman seni menghias busana ditanah air. Bordir kerancang halus khas Bukit Tinggi merupakan bordiran halus berbentuk lubang-lubang kecil yang terbentuk dari jalinan benang bordir yang disebut dengan kerancang. Pembuatan kerancang terbilang cukup rumit dan sangat menyita waktu karena harus memperhitungkan tarikan benang pada bahan utamanya yang akan dihias.
Pembuatan kerancang yang begitu sulit menjadikan bordir halus khas Bukittinggi ini sebagai karya seni yang bernilai tinggi. Kerancang yang tersusun atas jalinan benang bodir serta bahan dasar yang dipilin menjadi satu untuk menjadi tepi kerancang ini harus dibuat sesuai ukuran serta jalur dan desain bordir secara keseluruhan. Kesalahan dalam perhitungan jalur desain bordir ini akan menyebabkan hasil bordiran terlihat jenjang.
​Mengingat tingkat kesalahan yang tinggi serta waktu pembuatannya yang relatif lama, untuk memenuhi permintaan bordir kerancang yang semakin meningkat belakangan muncul ide untuk membuat kerancang instant, yaitu dengan cara membuat jahitan berbentuk lingkaran, segi empat atau segitiga, kemudian membuat lubang-lubang pada bagian tengahnya menggunakan solder panas. Hasil tusukan solder panas inilah yang membuatnya terlihat seperti kerancang.

Rekomendasi Jahit Kebaya Pengantin


INDUSTRI FASHION 
Sejak abad ke-15, kebaya sudah menjadi busana khas perempuan Indonesia, terutama perempuan Jawa. Busana ini terdiri atas baju atasan yang dipadu dengan kain. Hingga saat ini, kebaya tetap disukai para wanita. Ragam kebaya sekarang pun semakin modis dan trendi. 

Berbeda jauh dengan desain kebaya sebelumnya, kebaya masa kini desainnya beragam, lebih modis dan modern, sehingga bisa dikenakan pada acara apa pun. Penggemarnya pun tak lagi hanya ibu-ibu, kalangan remaja juga menyukai pakaian kebaya.
Gagasan tentang industri fashion global adalah produk dari era modern.Sebelum pertengahan abad ke-19, kebanyakan pakaian dibuat sesuai selera . itu buatan tangan untuk individu, baik sebagai produksi rumah atau pesanan dari penjahit dan penjahit. Pada awal abad ke-20-dengan munculnya teknologi baru seperti mesin jahit , bangkitnya kapitalisme global dan pengembangan sistem produksi pabrik, dan perkembangan gerai ritel seperti department store-jasa jahit kebaya pakaian semakin banyak hadir. Diproduksi secara massal dalam ukuran standar dan dijual dengan harga tetap.

Meskipun industri fesyen pertama kali dikembangkan di Eropa dan Amerika, pada tahun 2015 , ini adalah industri internasional dan sangat global, dengan pakaian yang sering dirancang di satu negara, diproduksi di negara lain, dan dijual di seluruh dunia. Sebagai contoh, sebuah perusahaan fashion Amerika mungkin mencari kain di China dan memiliki pakaian yang diproduksi di Vietnam , selesai di Italia , dan dikirim ke sebuah gudang di Amerika Serikat untuk didistribusikan ke gerai ritel secara internasional. Industri fashion telah lama menjadi salah satu pengusaha terbesar di Amerika Serikat,dan tetap demikian di abad ke-21.Namun, lapangan kerja AS menurun drastis karena produksi semakin banyak bergerak ke luar negeri, terutama ke China. Karena data pada industri fashion biasanya dilaporkan untuk ekonomi nasional dan dinyatakan dalam sektor industri yang terpisah, angka agregat untuk produksi tekstil dan pakaian dunia sulit didapat.Namun, bagaimanapun, industri pakaian menyumbang sebagian besar output ekonomi dunia. Industri fashion terdiri dari empat tingkatan:

  1. Produksi bahan baku, terutama serat dan tekstil tapi juga kulit dan bulu .
  2. Produksi barang fashion oleh perancang, produsen, kontraktor booth, dan lain-lain.
  3. penjualan eceran
  4. Berbagai bentuk iklan dan promosi

Tingkat ini terdiri dari banyak sektor terpisah namun saling bergantung. Sektor-sektor ini adalah Desain dan Produksi Tekstil, Desain dan Manufaktur Mode, Ritel Mode, Pemasaran dan Merchandising, Fashion Shows , dan Media and Marketing. Setiap sektor dikhususkan untuk memenuhi permintaan konsumen akan pakaian dalam kondisi yang memungkinkan peserta di industri beroperasi dengan keuntungan.

Senin, 24 Agustus 2015

jahit kebaya di mitra kebaya


Sejak abad ke-15, kebaya sudah menjadi busana khas perempuan Indonesia, terutama perempuan Jawa. Busana ini terdiri atas baju atasan yang dipadu dengan kain. Hingga saat ini, kebaya tetap disukai para wanita. Ragam kebaya sekarang pun semakin modis dan trendi.

Berbeda jauh dengan desain kebaya sebelumnya, kebaya masa kini desainnya beragam, lebih modis dan modern, sehingga bisa dikenakan pada acara apa pun. Penggemarnya pun tak lagi hanya ibu-ibu, kalangan remaja juga menyukai pakaian kebaya.

Alhamdulilah kami di percaya oleh Ibu dari kedutaan besar indonesia untuk Hungaria,beberapa kali menjahit di mitra kebaya,mitra kebaya berusaha ingin menjadi partner wanita indonesia untuk tetap tampil cantik menggunakan kebaya.
Kebaya Buatan ibu Dian komalasari ini mulai dari 1,5 juta sampai 3,5 juta untuk kebaya pengantin .masih sangat terjangkau.untuk yang standard tentunya dibawah harga tersebut diatas.
mitra kebaya 
www.mitrakebaya.net
WhatsApp : 085624298886

Minggu, 21 Juni 2015

Jasa Jahit Seragam kerja & Profesi

Seragam Tea Ladies

Sample Seragam Kerja Maskapai

Seragam Kerja Rumah Makan

Fashion Partner adalah Brand jasa jahit yang kedua dari pengembangan CV. Mitra Kreasindo,Brand yang pertama adalah Mitra Kebaya,Mitra kebaya telah berjalan Masuk tahun Ketiga, Belajar dari pengalaman tersebut, maka kami mengembangkan usaha ini Demi pemberdayaan Karyawan serta Membantu para pemilik Bisnis, atau untuk anda sebagai staf pengadaan seragam,baik anda di lembaga pendidikan,di perusahaan,atau anda sendiri sebagai pemilik bisnis dapat di mudahkan dalam urusan fashion style.
Kolaborasi bisnis online dan offline merupakan formula terbaik. Kami melayani pemesanan berbagai seragam yang bisa anda pesan secara online. Untuk pesanan seragam secara custom/personal, anda bisa datang ke tempat kami dengan membuat janji terlebih dahulu agar kami bisa bertemu dengan anda dengan waktu yang sesuai.
Work Office :
.Cipadu Larangan Ciledug 15155.
Tlp / Whatsapp:085624298886 

Jahit Seragam Kerja & Profesi

Fashion Partner
Fashion Partner merupakan pusat layanan online jasa jahit pakaian seragam. Kami mengerjakan seragam kerja aneka profesi hingga penyediaan seragam Lembaga Pendidikan.Baik untuk staff,maupun secara personal.
Berawal dari latar belakang penjahit, kami ingin memberikan tawaran berbagai macam pakaian seragam berkualitas, baik dari sisi bahan maupun kualitas jahitan.
adalah Brand jasa jahit yang kedua dari pengembangan CV. Mitra Kreasindo,Brand yang pertama adalah Mitra Kebaya,Mitra kebaya telah berjalan Masuk tahun Ketiga, Belajar dari pengalaman tersebut, maka kami mengembangkan usaha ini Demi pemberdayaan Karyawan serta Membantu para pemilik Bisnis dapat di mudahkan dalam urusan fashion style.
Kolaborasi bisnis online dan offline merupakan formula terbaik. Kami melayani pemesanan berbagai seragam yang bisa anda pesan secara online. Untuk pesanan seragam secara custom/personal, Dapat menghubungi kami terlebih dahulu : Mitra Kebaya Tlp & Whatsapp :085624298886.

Jumat, 31 Oktober 2014

Brokat Kebaya,Brokat Prancis / semi Perancis ,Chiffon

Berburu Kain Kebaya, jahit kebaya jakarta  selatan  | Fashion Partner Jakarta selatan,Bintaro,Pesanggrahan Lebak Bulus ,Bintaro,sektor 4, Bintaro sektor 9 Bumi serpong Damai. setelah mereka mendapatkan kain langkah selanjutnya datang ke 
Salah satu persiapan pernikahan yang sering terjadi untuk para kaum wanita biasanya beberapa bulan sebelumnya selalu mempersiapkan baju  atau gaun yang akan di gunakan saat pernikahan nanti.
pertanyaannya  ingin menyewa atau buat,? kami menyarankan sebenarnya untuk membuat kebaya pengantin langkah langkah nya tidak terlalu sulit ko,..yang paling terpenting anda perhatikan siapa saja yang akan memakai baju seragam dari pihak keluarga,dan tentunya anda sendiri sebagai  wanita apakah sudah memiliki model bajunya ?setelah anda memiliki model anda bisa langsung mencari  fashion patner untuk jahit kebaya anda,serta bisa mendiskusikan model yang sudah anda dapatkan, dari model yang akan anda tiru ada bisa melihat gaun tersebut  di lengkapi Payet , Bordir  apa tidak? sehingga anda bisa menyiapkan Budgeting untuk  1 (satu)  gaun pengantin anda sendiri ,dan baju seragam untuk keluarga .
Nah Mitra Kebaya hadir untuk membantu anda para wanita  indonesia yang ingin mewujudkan perayaan pernikahannya lebih maxsimal. mitra kebaya ingin menjadi your fashion Partner.
Nah, kalo sudah berbicara tentang kain, biasanya para calon pengantin wanita pasti pergi berburu kain di Pasar Mayestik.
Sejak tahun 1951, Pasar Mayestik memang menjadi pusat tekstil terbesar selain Tanah Abang. Berbeda dari pasar lainnya, Pasar Mayestik yang baru direnovasi ini telah dilengkapi dengan eskalator dan AC. Dengan penataaan toko-toko kain yang rapi, pengunjung akan semakin  nyaman saat memilih kain. Banyaknya toko disana membuat Anda tidak cukup sehari saja untuk menjelajahi seluruh area pasar. Jadi apabila Anda pengunjung baru dan belum memiliki langganan, mungkin dapat mencoba pergi ke Toko Fancy yang letaknya dibelakang RSPP dekat pintu masuk Jalan Tebah. Motif kain yang ditawarkan di Pasar Mayestik juga sangat beragam, mulai dari kain chiffon, kain brokat kebaya, kain sutra, kain katun, sampai dengan kain sari India. Dalam urusan harga, toko-toko disana menawarkan harga dari belasan ribu sampai ratusan ribu per meternya tergantung jenis kain.
Beragam jenis kain yang ditawarkan di Pasar Mayestik  seakan memiliki magnet tersendiri bagi para pecinta kain. Bahkan, ternyata bukan hanya warga Jakarta saja yang suka berbelanja kain di Pasar Mayestik, melainkan dari berbagai daerah di nusantara. Tidak sedikit juga wisatawan dari negeri tetangga, seperti Malaysia dan Singapore datang untuk belanja kain di Pasar Mayestik. Selain harganya yang terjangkau, Pasar Mayestik memang memiliki koleksi kain yang cukup lengkap di Jakarta